Tentang Antero
Antero punya misi untuk bikin ruang diskusi pinter (tapi tetep seru) buat para anak muda Indonesia. 🧠
Kita nggak kalah kok sama anak-anak muda pinter Perancis yang doyan nongkrong di Café de Flore, sampe perkumpulan Royal Society di Inggris, yang diskusinya bisa ngehasilin pemikiran-pemikiran dan aksi baru! 👩🏻🎨
Dengan adanya obrolan bareng kayak Antero, selain bisa nambah temen dan koneksi, bisa juga jadi ilmu buat kita atau ngelahirin ide-ide baru kayak yang dilakuin Voltaire, Soekarno, hingga Sartre! ☕
Keseruan sebelum-sebelumnya:
Format Diskusi Antero
- Topiknya bahas ilmu pengetahuan yang seru — nggak peduli IPA atau IPS 💡 selama nggak SARA
- Jika offline, diadain di perpustakaan, taman, atau museum 🏞️
- Durasi 2-3 jam 🕑
- Ada catatan hasil diskusinya yang bisa dibagiin dalam bentuk infografis atau video pendek yang dibuat oleh peserta diskusi 🗒️
Ada tiga jenis Antero, berdasarkan formatnya:
Diadakan via Zoom, 10-20 orang. Diskusi bersifat mendalam.
Diadakan secara offline, 15-30 orang. Diskusi bersifat mendalam.
Diadakan secara offline, 50-200 orang. Diskusi bersifat umum.
Tertarik Bikin Antero?
Kalo kalian adalah individu (perorangan) atau komunitas yang pengen ngadain diskusi Antero, ada beberapa syarat:
- Beneran suka sama ilmu pengetahuan 📚
- Punya misi buat bikin Indonesia jadi lebih pinter 🇮🇩
- Punya waktu dan tenaga buat nyelenggarain 💪🏻
Silakan daftar lewat form di bawah ini, nanti akan ada tim Antero yang akan ngehubungin kalian secepatnya!